Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Wali Sembilan Semarang Lakukan Koordinasi Persiapan KKN di Kabupaten Demak

·

·

Demak – Pada hari Selasa, 21 Januari 2025, perwakilan dari Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Wali Sembilan Semarang mengadakan koordinasi dengan pihak Bapperida Kabupaten Demak. Pertemuan yang berlangsung di Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bapperida ini membahas persiapan pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa STAI Wali Sembilan Semarang di wilayah Kabupaten Demak.

Dalam pertemuan tersebut, perwakilan STAI Wali Sembilan Semarang menyerahkan surat resmi kepada pihak Bapperida Demak terkait rencana pelaksanaan KKN. Surat tersebut berisi informasi detail mengenai jumlah mahasiswa peserta KKN, lokasi penempatan, serta durasi pelaksanaan kegiatan.

Dengan adanya koordinasi ini diharapkan kegiatan KKN nantinya akan berjalan lancar dapat dilaksanakan tepat waktu sesuai jadwal dan tentunya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat.

Sementara itu, pihak Bapperida Demak menyambut baik rencana pelaksanaan KKN ini dan siap membantu koordinasi dengan dinas terkait dan pemerintah desa di lokasi penempatan mahasiswa KKN.

Rencananya, kegiatan KKN mahasiswa STAI Wali Sembilan Semarang di Kabupaten Demak akan berlangsung di Kecamatan Mijen. Mahasiswa akan disebar ke sejumlah desa dan diminta menjalankan program kerja yang berdampak positif bagi masyarakat, seperti pengabdian masyarakat, penyuluhan, dan pemberdayaan dalam berbagai bidang.

Berita lainnya